Nenek Tewas Dililit Ular Piton, Sempat Teriak Namun Tak Sempat Tertolong!

BacaTimes.com – Warga Muara Sabak Timur, Jambi hanya bisa pasrah ketika menemukan seorang nenek tewas dililit ular piton.

Kejadian tewas dililit ular piton terjadi pada pagi buta ketika sang nenek hendak pergi ke jamban untuk buang air.

Naas, nenek 90 tahun itu harus tewas dililit ular piton yang dicurigai sudah mengintai mangsa di dekat jamban yang biasa digunakan.

Seperti apa kronologi kejadiannya dan bagaimana cerita versi warga setempat? Berikut liputannya.

Baca Juga  Video Viral Emak-Emak Fashion Show Kerjaan Suami Bikin Warganet Julid! Apa Alasannya?

Tewas Dililit Ular Piton Saat Pergi ke Jamban

Diketahui identitas korban adalah Indok Batari (90), yang ditemukan tewas dalam cengkraman ular piton sekitar pukul 05.30 Selasa (08/02/2022) pagi.

Warga lansia itu tidak berdaya melawan ular piton raksasa sepanjang 6 meter yang terkenal dapat melahap sapi sekalipun.

Pagi itu anak korban sempat mendengar ibunya teriak minta tolong dan memanggil warga namun pada saat itu nyawanya sudah tidak terselamatkan.

Setelah warga berhasil melepaskan jenazah nenek Indok batari yang hampir ditelan oleh sang predator, ular itu pun diseret ke darat untuk dibunuh.

Baca Juga  8 Bisnis Minuman Kemasan Cup Ini, Punya Segudang Keuntungan, lho!

Warga Takut Masih Ada Ular Piton Lain

“Kalo kata anaknya, korban sempat berteriak aku digigit ular. Mako anaknya langsung nengok ke lokasi,” tutur salah seorang warga yang ikut membantu evakuasi jenazah.

Kejadian tersebut kontan membuat panik para warga yang masih mengandalkan jamban luar untuk buang air lantaran takut masih ada ular lain yang berkeliaran.

Ditambah lagi, pemukiman warga dikelilingi oleh anak sungai yang merupakan habitat alami dari ular piton raksasa yang membutuhkan mangsa yang tidak kalah besar.

“Dengan adanya kejadian ini tentu menjadi kekhawatiran tersendiri bagi kami, pasalnya tidak hanya ular buaya juga mulai mengganas disini, ” tambahnya.

Baca Juga  5 Tips Investasi untuk Mahasiswa 2021

Penutup

Terlepas dari tragedi yang menimpa nenek 90 tahun tersebut, perlu diperhatikan pula bahwa warga masih menggunakan jamban luar yang rentan akan berbagai masalah.

Diharapkan kejadian ini menjadi peringatan akan bahaya yang harus dihadapi warga jika jamban tertutup tidak segera dibangun oleh pihak-pihak yang berkewajiban.

Semoga ada hikmah yang bisa dipetik dari kisah viral ini, sampai jumpa lagi di artikel-artikel viral berikutnya

***