Apa Itu PXG Crypto dan Bagaimana Performanya?

BacaTimes.com – Jika kamu penasaran dengan apa itu PXG crypto currency, kamu telah tiba di artikel yang tepat.

Lantas, apa itu PXG crypto? Kripto buatan Indonesia ini dimiliki oleh Anton Soeharyo, profesional di bidang pengembang gim.

Selain penjelasan soal apa itu PXG crypto, kamu juga bisa simak sepak terjang token ini semenjak muncul di 2018 silam.

Tak perlu berlama-lama, langsung saja simak informasi ringkasnya di bawah ini.

 

Baca Juga  Link Nonton Sparkling Sand Thai Drama Sub Indo Lengkap, Cinta Sebelah Tangan Wanita Materialistis

 

Apa Itu PXG Crypto?

PlayGame (PXG) merupakan token kripto asal Indonesia yang berdiri di atas teknologi blockchain Ethereum.

Token ini dibuat oleh Anton Soeharyo, CEO dan founder TouchTen dan Maingame.com, bergerak di bidang pengembang gim.

Selain itu, token ini juga dikerjakan oleh Batista Roparulian Danu sebagai CTO dan Aria Rajasa sebagai Head of Product.

Ada pula Oscar Darmawan, CEO Indodax, yang menjadi konsultan untuk proyek token PlayGame ini.

Disadur dari berbagai sumber, token ini bisa dipakai sebagai alat monetisasi bagi penerbit, pengembang, dan komunitas gim di seluruh dunia.

Monetisasi yang dimaksud adalah mengenakan biaya berupa sejumlah token bagi pengguna yang ingin bermain gim.

Namun, ada pula hadiah berupa mata uang kripto tertentu yang akan diberikan kepada pengguna setiap kali bermain gim.

 

Baca Juga  Ibu-ibu Ngamuk di Minimarket Tak Terima Anaknya Dituduh Mencuri, Warganet Malah Geram!

 

Sepak Terjang PXG Cripto Sejak 2018

Dilansir dari situs Coinmarketcap.com, PXG muncul pertama kali pada Desember 2018 lalu dengan harga 71,49 rupiah.

Harga tertinggi yang pernah diraih token ini adalah 74,25 rupiah. Titik itu dicapai sebulan setelah rilis pada Januari 2019.

Sayangnya, pada pertengahan Februari 2019, nilai token ini meluncur drastis hingga lebih dari 70% ke angka 16,05 rupiah.

Sempat naik 112% ke angka 34,15 rupiah pada April 2019, token ini kemudian stagnan di rentang harga 4-1 rupiah.

Setahun kemudian, token ini naik drastis ke harga 46,96 rupiah dan turun lagi hingga saat ini berada di harga 13 rupiah.

Jika dilihat dari grafiknya, PXG mengalami kenaikan tajam sebanyak 2 kali yang langsung diikuti dengan penurunan tajam setelahnya.

 

Baca Juga  Video Viral Bus Terbakar di Tol Pandaan-Malang! Benarkah Akibat Charge Power Bank?

Penutup

Itu dia informasi seputar apa itu PXG crypto beserta performa token ini sejak hadir pada Desember 2018 silam.

Perlu diingat, investasi mata uang kripto mengandung risiko yang tinggi. Pastikan kamu memahami cara kerja mata uang kripto sebelum melakukan investasi.

Selain itu, karena volatilitas yang tinggi pula, pastikan kamu siap kehilangan seluruh modalmu dalam waktu singkat.

Semoga informasi ini bermanfaat dan sampai bertemu di artikel lainnya!

***