Berapa Modal untuk Usaha Sambal Kemasan?
Berapa Modal untuk Usaha Sambal Kemasan?

Berapa Modal untuk Usaha Sambal Kemasan?

Apakah kamu penyuka sambal, dan bisa membuat sambal sendiri untuk konsumsi sehari-hari? Mengapa kamu tidak mencoba untuk menjadikan keahlianmu itu menjadi sebuah ide usaha? Tentunya dengan membuka usaha sambal kemasan. Namun berapa modal untuk usaha sambal kemasan ini?

Ingin Tahu Berapa Modal untuk Usaha Sambal Kemasan? Yuk Cari Tahu Disini!

Bisa dibilang, sambal sudah identik dengan beragam masakan khas nusantara. Bahkan ada pepatah yang mengatakan bahwa “dimana ada masakan Indonesia, disitu pasti ada sambal”. Dengan kata lain, hampir semua masyarakat Indonesia bisa membuat sambal sendiri, bahkan memiliki resep sambal masing-masing.

Baik itu sekedar sambal yang hanya dikonsumsi di rumah saja, atau bahkan ada yang menjadikannya sebagai ide usaha, dengan membuka usaha sambal kemasan. Apakah kamu juga memiliki keahlian dalam membuat sambal, dan kebetulan, sambal buatanmu banyak disukai oleh keluarga dan tetangga, hingga teman-temanmu?

Jika demikian, kamu juga bisa memiliki peluang untuk membuka usaha sambal kemasan. Namun bagaimana caranya? Dan berapa modal yang dibutuhkan? Mungkin informasi di bawah ini bisa membantumu.

1.Cara dan Tips Membuka Usaha Sambal Kemasan 

Bagi sebagian orang, memulai usaha merupakan hal yang tidak mudah. Namun tidak demikian bagi para pelaku usaha, yang selalu melihat peluang dari setiap hal. Termasuk dari usaha sambal kemasan ini, yang terinspirasi dari tingginya permintaan masyarakat Indonesia akan sambal, yang biasanya hanya ditemui di beberapa rumah penduduk saja, dan umumnya dibuat secara tradisional.

Baca Juga  Ide Bisnis Anak Sekolah Tanpa Modal

Jika kamu adalah salah satu dari pelaku usaha yang dimaksud, namun belum memahami mengenai cara untuk memulai usaha sambal kemasan ini. Maka kamu bisa melakukan langkah-langkah berikut ini. Diantaranya:

  • Cobalah untuk membuat sambal untuk skala kecil, seperti di rumahmu sendiri, yang dikonsumsi oleh beberapa anggota keluargamu, dan tanyakan respon mereka mengenai sambal buatanmu
  • Jika respon keluargamu sangat memuaskan, maka kamu bisa membuat sambal untuk skala lebih besar. Misalnya dengan menawarkannya kepada teman-teman, maupun tetanggamu, atau bisa juga ditawarkan kepada orangtua dari teman anak-anakmu, dan minta pendapat mereka mengenai sambal yang kamu buat
  • Jika respon mereka sangat baik, maka kamu bisa menanyakan pada mereka, bagaimana kiranya jika kamu membuka usaha sambal kemasan, apakah mereka akan membelinya atau tidak? Biasanya, jika mereka merasa puas dengan sambal buatanmu, mereka akan menjadi pembeli pertama, saat kamu memulai usaha sambal kemasan tersebut
  • Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan yaitu membeli bahan-bahan sambal, kemasan sambal, serta cap dari brand sambal yang akan kamu gunakan. Berapa modal untuk usaha sambal kemasan ini? Untuk informasi lebih detil, bisa kamu simak dalam pembahasan tersendiri, setelah pembahasan ini
  • Jika sejumlah peralatan dan bahan-bahan untuk membuat sambal kemasan tersebut telah siap, maka kamu bisa mulai melakukan produksi, yang dilanjutkan dengan proses pengemasan. Pastikan kamu mengemasnya dengan baik, agar udara tidak masuk ke dalam kemasan sambal, yang membuat sambal menjadi mudah basi. Pastinya, kamu tidak ingin membuat pelangganmu kecewa, bukan?
  • Lakukan promosi ke teman dekat, keluarga, hingga yang lainnya yang kamu kenal baik. Ada baiknya lagi jika kamu juga memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan sambal buatanmu tersebut, dan mulailah melakukan penjualan secara online
  • Akan lebih baik lagi jika kamu menjual produk sambal buatanmu tersebut melalui marketplace, dan juga menjadi seller dari platform jual beli online. Seperti Lazada, Shopee, dan lainnya, dan mulailah untuk mencari tahu mengenai cara dan Persyaratan untuk Menjadi Seller Lazada, Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dan yang lainnya
Baca Juga  Cara Dapat Uang Dari Fiverr yang Gampang, Ini Tips dan Triknya!

2. Rincian Modal untuk Membuat Sambal Kemasan

Sebelum kamu mencari tahu mengenai berapa modal untuk usaha sambal kemasan, terlebih dahulu, kamu perlu menentukan berapa jumlah sambal yang akan kamu produksi dalam satu kali produksi, dan berapa gram sambal yang bisa kamu jual dalam setiap kemasan.

Sebagai gambaran untukmu, berikut ini akan diberikan rincian modal untuk usaha sambal kemasan dengan jumlah 50 toples, dengan kapasitas tiap toples yaitu sekitar 137 gram. Adapun rinciannya antara lain:

  • Bahan-bahan untuk membuat sambal yaitu Rp 7.000,- per toples. Dengan demikian, jika kamu membuat sambal kemasan sebanyak 50 toples, maka Rp 7.000,- x 50 pcs/toples, yaitu sekitar Rp 350.000,-
  • Toples kemasan dengan harga Rp 2.000,-/pc. Dimana untuk 50 pcs toples dibutuhkan modal sekitar 50 pc x Rp 2.000,00, yaitu sekitar Rp 100.000,-
  • Cap kemasan biasanya dijual secara paket, yang mana dalam 1 paket ini terdiri dari 50 pcs dengan harga Rp 50.000,-
  • Biaya lainnya yaitu sekitar Rp 50.000,-

Dengan demikian, modal untuk usaha sambal kemasan untuk 50 pcs/toples dengan kapasitas 137 gram yaitu sekitar 550 ribu rupiah. Namun bagaimana jika ternyata, kamu ingin memulai usaha ini dengan jumlah yang kurang dari jumlah yang disebutkan diatas? Misalnya sekitar 20 toples/pcs? Berapa modal untuk usaha sambal kemasan dengan produksi sebanyak 20 toples/pcs tersebut?

Kamu bisa membagi modal diatas dengan jumlah produksi sambal tersebut, lalu mengalikannya dengan jumlah sambal kemasan yang akan kamu jual nantinya. Misalnya, Rp 550.000,- (:) 50 pcs/toples, yaitu sekitar Rp 11.000,- per toples. Dengan demikian, jika kamu ingin menjual 20 toples/pcs sambal, maka modal yang perlu kamu persiapkan yaitu 20 pcs/toples x Rp 11.000,- yang tak lain adalah sekitar Rp 220.000,-.

Baca Juga  Tips Memulai Usaha Home Industry agar Tidak Terhenti di Tengah Jalan